Gedung Kartini Sakti RSUD Kajen Siapkan Layanan 21 Poliklinik

PEKALONGAN MEDIA, KAJEN - Gedung Kartini Sakti RSUD Kajen yang telah diresmikan oleh Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq memiliki 4 lantai. Untuk lantai 1 dan 2 digunakan sebagai poliklinik terpadu (ada 21 poliklinik). sedangkan lantai 3 dan 4 difungsikan sebagai rawat inap kelas standar.

“ Harapannya dengan Total Existing Rawat Inap RSUD Kajen yaitu 263 TT (Tempat Tidur) kedepan RSUD Kajen dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Pekalongan,” ucap Direktur RSUD Kajen dr Imam Prasetyo dalam sambutannya saat peresmian Gedung Kartini Sakti.

Berita lain : Bupati Pekalongan Resmikan Gedung Kartini Sakti RSUD Kajen

Menurut dokter Imam, RSUD Kajen sedang berusaha menginisiasi membuka poli pagi, siang, sore, kalau perlu malam. Hal itu karena di RSUD Kajen polinya padat sekali.

“jadi kita tidak kalah dengan rumah sakit swasta, sebagai gambaran bahwa kunjungan pasien BPJS di RSUD Kajen saat ini berada pada peringkat 5 se – Kabupaten/Kota Pekalongan sehingga kita bisa mengejar ketertinggalan kita,” terang dokter Imam.

Sementara disinggung nama gedung yaitu " Kartini Sakti ", dokter Imam menjelaskan, ini sebagai bentuk penghargaan serta apresiasi terhadap Kartini serta wanita-wanita hebat di Kabupaten Pekalongan.

“ Kebetulan Bupati kita juga perempuan, Kajari kita juga Perempuan, terimakasih telah membawa semangat kartini dan memberi bukti nyata bagi Kabupaten Pekalongan, lanjutkan cita-cita dan pengabdian Kartini, habis gelap terbitlah terang,” katanya.

Berita lain : RSUD Kajen Kini Status Akreditasinya Paripurna Bintang Lima

Ditambahkan oleh Bupati Pekalongan, Fadia arafiq, bahwa pembangunan gedung Kartini Sakti RSUD Kajen ini adalah hal yang sangat luar biasa. pasalnya, tidak menggunakan dana pinjaman dari manapun, tidak menggunakan APBD Kabupaten Pekalongan, tapi menggunakan anggaran dari Pusat.

Berita lain : Tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Pekalongan Fokus Penanganan Stunting dan Gizi Buruk

Bupati berharap, gedung yang diberi nama Kartini Sakti ini bukan sekedar nama semata namun semangat Kartini harus ada dalam pelayanan yang diberikan untuk masyarakat. Kesehatan merupakan hal paling mendasar bagi masyarakat sehingga mereka harus mendapatkan layanan terbaik dari RSUD Kajen.

Penulis : Marwan Hamid | Editor : Sigitbram

Belum ada Komentar

Posting Komentar

Terima Kasih telah berkunjung ke Pekalongan Media.com, kantor berita Pekalongan. Silahkan tinggalkan komentar anda terkait artikel maupun berita yang baru saja dibaca. Redaksi kami menerima kiriman berita, artikel atau informasi lainnya. Silahkan hubungi kontak kami

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

iklan pekalongan media