Bupati Pekalongan Nyoblos di Desa Langkap Kedungwuni, Fadia Arafiq : "Saya Tidak Mau Diistimewakan"
PEKALONGAN MEDIA, KEDUNGWUNI - Meskipun sebagai kepala daerah, akan tetapi Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq tidak mau diistimewakan saat pencoblosan di TPS. Ia tetap ikut antrean seperti masyarakat umumnya. Sebab dalam proses demokrasi seperti ini semuanya memiliki hak dan kewajiban yang sama.
"Saya tida mau diisimewakan, dalam hal ini didahulukan untuk mencoblos. Silahkan saja siapa yang ingin menggunakan hak suaranya, langsung datang ke TPS," kata Fadia Arafiq usia memberikan suaranya di TPS 006, Desa langkap, Kecamatan Kedungwuni.
Berita lain : Jelang Pemilu 2024, Bupati Fadia Arafiq dan Pj Gubernur Jateng Pantau Logistik KPU Kabupaten Pekalongan
Lebih lanjut, menyoal tentang pelaksanaan Pemilu 2024 di Kabupaten Pekalongan, sejauh pantauan dan laporan semuanya berjalan lancar aman dan tertib, kata dia. Tidak ada kendala yang serius serta berlangsung sesuai prosedur yang ditentukan.
"Semoga semua petugas yang membantu pelaksanaan Pemilu di Kabupaten Pekalongan dalam kondisi sehat hingga semua prosesnya usai," ujar Fadia Arafiq.
Berita lain : KPU Kabupaten Pekalongan Gelar Kirab Upaya Menciptakan Pemilu 2024 yang Riang Gembira
Pemilu 2024 ini sekaligus menjadi pembelajaran politik bagi generasi muda. Pasalnya, pada pemilu kali ini banyak pemilih pemula sehingga merupakan momen yang tepat untuk memberikan contoh bagi mereka tentang berdemokrasi, bahwa memanfaatkan hak suara itu tanpa paksaan dan memilih sesuai keinginan hati nurani.
Berita lain : Fadia Arafiq Minta PAW Kepala Desa dan Mantan Kades Bisa Jaga Kondusifitas Warga di Tahun Politik
Sebelumnya sempat diinformasikan, bahwa Bupati sedianya akan mencoblos di TPS yang berdekatan dengan rumah dinas yaitu di wilayah Desa Nyamok, namun rencana itu berubah. Fadia Arafiq bersama Suami dan keluarganya memutuskan untuk melakukan pencoblosan di TPS 006, Desa langkap, Kecamatan Kedungwuni, dekat rumah pribadinya.
Penulis : Eva Ratih | Editor : Sigitbram
Belum ada Komentar
Posting Komentar