3 Santriwati Terluka Saat Kunjungi Puncak Peringatan Maulid di Kanzus Sholawat
Terdapat tiga orang pengunjung Maulid yang harus dilarikan ke RSUD Bendan oleh tim kesehatan Panitia Maulid Akbar Kanzus Sholawat.Satu orang merupakan warga Kota Pekalongan dan dua warga Kabupaten Pekalongan. Mereka terjatuh dan mengalami luka-luka ketika sebuah kereta api melaju di perlintasan KA di Jalan Dr Wahidin.
Berita Lain : Dinkominfo Kota Pekalongan Ikuti Fоrum Smаrt City se-Indonesia
"Mereka tidak terserempet kereta, tetapi terjatuh akibat menghindari kereta saat ada kereta yang lewat. Jatuh bertindihan dengan yang lain," kata Sekretaris Umum Panitia Maulid, Sumarjo
Tiga pengunjung maulid yang kesemuanya santriwati itu kemudian langsung dibawa oleh tim kesehatan dari panitia serta tim SAR ke IGD RSUD Bendan.
Menurut Sumarjo, Panitia Maulid Akbar dan Pengurus Kanzus Sholawat sudah menjenguk para korban di RSUD Bendan. Mereka yang terluka sudah ditangani oleh tim dokter.
Setelah dilakukan penanganan intensif oleh petugas medis, dari tiga orang yang luka, satu diantaranya rawat jalan. Sedangkan yang dua orang masih dirawat di rumah sakit.
"Dari dua orang ini, satu sudah di kamar perawatan dan satu masih di IGD, menunggu ketersediaan kamar yang masih penuh," ungkap Marjo.
Ditegaskan kembali, atas insiden ini Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya serta Wali Kota Pekalongan HA Afzan Arslan Djunaid sangat memberi perhatian terhadap korban dan menanggung semua biaya pengobatan sampai sembuh.
Belum ada Komentar
Posting Komentar